Search
Search

Diskominfo Kabupaten Mappi Launching Sub Domain Website OPD

Wed, 16 October 2024

MAPPI – Dalam rangka penyebarluasan informasi publik di Kabupaten Mappi, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mappi melaunching Sub Domain Website OPD dan Pelatihan Admin Pengelola Website serta Sosialisasi penggunaan Email e-Gov Pemerintah Kabupaten Mappi. Launching tersebut dipimpin oleh Asisten I Setda Mappi Mauridsius Kabagaimu, S.IP, Rabu (16/10/2024).

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mappi Eko Purwanto, S.Sos. menjelaskan tujuan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan transparansi dalam penyelenggaraan pemerintahan sehingga website pemerintahan daerah ini berfungsi sebagai sarana komunikasi dan informasi. Kegiatan pelatihan sub domain website OPD ini dilaksanakan selama 5 hari pada Diskominfo Kabupaten Mappi dan akan diikuti oleh admin pengelolaan website pada masing-masing dinas yang terdiri atas 29 OPD (badan, dinas, kantor), 15 distrik se-Kabupaten Mappi, 2 kelurahan, dan 1 RSUD. Pelatihan dilakukan oleh Tim Aplikasi Informatika pada Diskominfo Kabupaten Mappi.

Dalam sambutannya, Asisten I Setda Mappi Mauridsius Kabagaimu, S.IP mengatakan bahwa di era globalisasi dan pesatnya teknologi informasi saat ini tidak dipungkiri bahwa keberadaan suatu website untuk suatu organisasi sangatlah penting karena dapat menjadi media yang  relative dapat mendukung berbagai kebutuhan, baik perorangan maupun organisasi pemerintahan. Website OPD mempunyai peran penting bagi media informasi dan komunikasi dua arah antara OPD dengan masyarakat maupun stakeholder lainnya. Website OPD tidak terbatas pada penggunaan teknologi digital melainkan mengemban fungsi serta penyajian data-data dan informasi sesuai tugas pokok dan fungsi selaku pelaksana dalam mewujudkan visi dan misi daerah untuk disampaikan pada masyarakat maupun stakeholder lainnya sehingga memberikan manfaat kepada pemerintah daerah.

“Dengan dilaunchingnya sub domain website untuk setiap OPD ini diharapkan dapat membantu mewujudkan sistem jaringan intra pemerintah daerah sebagai salah satu instrument penunjang penyelenggaraan e-Government di tingkat Kabupaten Mappi”, ujarnya. Beliau juga menegaskan kepada pengelola admin agar dapat mengikuti pelatihan dengan baik, karena menurutnya, seorang admin haruslah menjadi penyaring berita yang baik dan benar, jelas dan akurat sebelum berita itu disebarluaskan kepada masyarakat. “Oleh sebab itu, ditegaskan kepada operator yang akan menjadi admin untuk lebih tekun mengikuti kegiatan ini dengan baik sehingga apa yang diharapkan dari website dapat benar-benar bermanfaat bagi kita sekalian demi pemberian informasi kepada masyarakat”, ujar Asisten I  mengakhiri sambutannya.

 

BERITA LAINNYA

Berita | Fisik & Prasaran

Pengukuhan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Unsur Pelaksana OPD Kabupaten  Mappi
BPJS Ketenagakerjaan Provinsi Papua Selatan Gelar Sosialisasi di Kabupaten Mappi
Disporaparekraf PPS Gelar Kegiatan Merajut Pemuda Beragama Bagi Orang Asli Papua di Mappi
Pemkab Mappi Serahkan Bantuan Stimulan Bagi Pelaku UMKM Asli Papua
Personel Satgas Yonif 141/AYJP Laksanakan Kegiatan TMMD di Pasar Kepi
Diskominfo Kabupaten Mappi Launching Sub Domain Website OPD
Peringati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia, Pemkab Mappi Gelar Jalan Sehat
Wujud Peduli Terhadap Kebersihan, Pos Kotis Yonif 141/AYJP Laksanakan Karya Bhakti
Jaga Keselamatan Ketenagakelistrikan, PLN ULP Berkolaborasi Bersama Pemda
Pj. Bupati Mappi Serahkan Insentif Tokoh Agama, Adat, Masyarakat, Perempuan dan Pemuda TA. 2024
Rencana dan Realisasi Kinerja Per Perangkat Daerah
Rencana dan Realisasi Keuangan Per Perangkat Daerah